Sabtu, 10 Oktober 2015

Mukhoyyam Pertamaku, Apa sih mukhoyyam itu ?

Kalian sudah tahu apa itu Mukhoyyam ?
Nah, bagi yang belum mengenal mukhoyyam kami akan sedikit bertanya-tanya tentang mukhoyyam kepada Ust. Iqbal Abdur Rofiq Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan yang bertanggung jawab secara langsung pada acara mukhoyyam ini.

Mukhoyyam dalah pengalaman yang menyenangkan bagiku, setelah sebelumnya 2 hari sakit aku berpikir wah gak bisa ikut Mukhoyyam ini besok, padahal hari terakhir sakit hari Kamis dan mukhoyamnya besok jumat. Aku membatin pokoke besok harus bisa ikut Mukhoyyam, Alhamdulillah keesokan harinya badanku dah baikan.


Apa sih Mukhoyyam itu ?
Mukhoyyam berasal dari bahasa Araba yang berarti BERKEMAH atau biasa disebut camping, kegiatannya gak beda-beda jauh sama kemah-kemah lainnya yaitu kegiatan outdoor bagi para santri untuk melatih fisik dan menumbuhkan semangat bela agama dan bangsa, cuma kemah yang ini harus semua kegiatannya sesuai dengan syariat Islam, sebagai agama yang kita yakini.

Apa saja kegiatan persiapan mukhoyyam?
Kegiatan persiapan mukhoyyam akan dititik beratkan pada pelatihan fisik dan stamina para santri diantaranya dengan mengadakan pelatihan Stretching, Bip Training, dan Baris-berbaris, tapi gak boleh ketinggalan juga loh.. tilawah, shalat jamaah dan dzikir al matsuratnya. 

Dan apa fungsi mukhoyyam itu sendiri dari sisi tarbiyah (pendidikan)?
Mukhoyyam merupakan salah satu wasail (sarana) tarbiyah untuk mewujudkan salah satu muwashofat (karakter seorang da'i yang handal).


Alhamdulillah, ternyata begitu penting program mukhoyyam ini sebagai sebuah proses membentuk karakter seorang muslim yang handal (TANGKAS, KUAT, CEPAT) karena kita semua faham betul dan mengetahuinya bahwa Allah swt lebih mencintai seorang hambanya yang kuat dari pada seorang hambanya yang lemah. Untuk itu mari kita dukung program Mukhoyyam Tarbawi , berikan semangat dan motivasi, karena semagat dan motivasi yg kuat melahirkan tekad yang kuat pula

Narasi by M. Roudalnil Muhibbin



2 komentar:
Write komentar
  1. BIsmillah, adakah proker muhoyamnya? mau minta

    BalasHapus
  2. Wah hebat ya anak2 sdit ini begitu antusias mengikuti acara ini, seharus bisa jg diterapkan ke tingkat yg lebih tinggi agar menjadi anak yg percaya diri, kuat, handal sesuai tuntunan agama

    BalasHapus